Pemkot Jakpus Resmikan MCK Komunal di Kemayoran untuk Dukung Program Stop BABS

JAKARTA, IN – Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Pusat meresmikan pengoperasian fasilitas mandi cuci kakus (MCK) komunal di Jalan Kepu Timur, Gang Mantri 2, RW 09, Kelurahan Kemayoran, Kecamatan Kemayoran. Fasilitas ini memiliki 10 bilik kamar mandi dan kakus, serta satu area tempat cuci.

Wali Kota Administrasi Jakarta Pusat, Arifin, mengungkapkan rasa syukurnya atas peresmian MCK yang dibangun oleh Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Pusat. Menurutnya, keberadaan fasilitas ini akan mendukung program Stop Buang Air Besar Sembarangan (BABS). Ia juga menekankan pentingnya edukasi sejak dini kepada anak-anak untuk membangun kesadaran menjaga kebersihan lingkungan.

“Walaupun kecil, MCK komunal ini memiliki 10 pintu kamar mandi dan fasilitas mencuci. Desain dan kualitas bangunannya juga sudah baik,” ujarnya pada Minggu (19/1).

Arifin berharap, masyarakat dapat menjaga dan memanfaatkan fasilitas ini dengan baik. Ia juga mengingatkan agar warga berhenti melakukan BABS di lingkungan sekitar dan memanfaatkan MCK untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat.

“Ajari anak-anak sejak kecil untuk buang air di tempat yang layak, seperti di rumah atau MCK. Dengan begitu, mereka tumbuh menjadi generasi yang peduli terhadap Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS). Selain itu, tetap jaga kekompakan, keguyuban, dan gotong royong untuk merawat lingkungan,” tambahnya.

Kepala Suku Dinas SDA Jakarta Pusat, Andrian Mara Maulana, menjelaskan bahwa fasilitas MCK tersebut mulai dibangun pada Oktober 2024 dan kini melayani 10 kepala keluarga (KK) atau sekitar 50 jiwa di sekitarnya.

“Pada tahun 2024, kami telah membangun MCK komunal di empat lokasi serta bio septic tank komunal di 14 lokasi di Jakarta Pusat. Secara keseluruhan, sebanyak 281 KK telah menerima manfaat dari program ini. Ini adalah bagian dari upaya mendukung percepatan program stop BABS,” jelas Andrian.

Keberadaan fasilitas MCK ini diharapkan mampu meningkatkan kualitas hidup masyarakat, terutama dalam menjaga kebersihan dan kesehatan llingkungan(*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *